• Privacy Policy
  • Redaksi
  • Login
Cartenz News
  • Berita Utama
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Kriminal
  • Nasional
  • Pariwara
  • Politik
  • Sosok
  • Teknologi
  • Lainnya
    • Hiburan
    • Pariwisata
    • Olahraga
    • Sosial dan Budaya
No Result
View All Result
Cartenz News
  • Berita Utama
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Kriminal
  • Nasional
  • Pariwara
  • Politik
  • Sosok
  • Teknologi
  • Lainnya
    • Hiburan
    • Pariwisata
    • Olahraga
    • Sosial dan Budaya
No Result
View All Result
Cartenz News
No Result
View All Result
Home Berita Utama
Canangkan Sensus Pertanian 2023, Presiden Jokowi Pesan Hasilkan Data yang Terkini, Akurat dan Terpercaya

Presiden RI, Joko Widodo menyampaikan sambutan saat acara pencanangan Sensus Pertanian 2023 di Istana Negara, Jakarta, Senin (15/5/2023) pagi. (Foto: Istimewa)

Canangkan Sensus Pertanian 2023, Presiden Jokowi Pesan Hasilkan Data yang Terkini, Akurat dan Terpercaya

Yosefina Dai Dore by Yosefina Dai Dore
May 15, 2023
in Berita Utama
0
514
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

TIMIKA, CARTENZNEWS.com-Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo mencanangkan Sensus Pertanian Tahun 2023 di Istana Negara Jakarta, Senin (15/5/2023) pagi.

Seperti dalam tayangan siaran langsung di kanal youtube BPS Statistics tadi pagi, Jokowi menyatakan mendukung pelaksanaan Sensus Pertanian 2023 dan berpesan sensus ini betul-betul menghasilkan data yang terkini akurat dan terpercaya. Karen untuk menghasilkan sebuah kebijakan yang tepat butuh data yang akurat.

Baca Juga

Satresnarkoba Polres Merauke Ungkap Kasus Peredaran Narkotika Jenis Ganja

Satresnarkoba Polres Merauke Ungkap Kasus Peredaran Narkotika Jenis Ganja

January 24, 2026
Kejari Mimika Kembalikan Barang Bukti Kasus Pencurian yang Berkekuatan Hukum Tetap Kepada Pemiliknya

Kejari Mimika Kembalikan Barang Bukti Kasus Pencurian yang Berkekuatan Hukum Tetap Kepada Pemiliknya

January 24, 2026

“Bagaimana saya bisa memutuskan sebuah kebijakan kalau datanya tidak akurat, tidak terupdate, terkini? Saya mendukung pelaksanaan Sensus Pertanian 2023 ini agar sensus ini betul-betul menghasilkan data yang terkini, akurat dan terpercaya,” kata Jokowi.

Hari Guru Bagian Ortal

Menurutnya sensus pertanian ini penting dilakukan karena sektor ini melibatkan hajat hidup orang banyak sehingga butuh akurasi kebijakan, dan akurasi kebijakan itu butuh akurasi data.

Data yang tidak akurat menimbulkan berbagai keluhan warga, misalkan untuk pupuk subsidi, yang disalurkan sembilan juta ton berdasarkan data lapangan tapi di lapangan banyak petani berteriak pupuk tidak ada. “Mungkin suplainya kurang, mungkin distribusinya yang tidak betul. Kalau datanya akurat bukan sembilan juta ton tapi 13 juta ton misalnya, maka rampung tidak ada keluhan. Oleh karena itu saya mendukung sekali pelaksanaan sensus pertanian Tahun 2023 ini,” ujarnya.

Menurutnya sensus pertanian yang dilakukan 10 tahun sekali itu terlalu lama, karena kebutuhan pertanian berubah setiap tahun, tapi keputusannya masih pakai data 10 tahun yang lalu. “Mestinya ini setiap lima tahun biayanya juga nggak banyak, mungkin tiga triliunan,” ucap Presiden.

Ia menyebutkan sensus pertanian ini menyangkut pertanian, perkebunan, peternakan, perikanan dan Kehutanan. Untuk sektor pertanian memiliki peran yang sangat strategis. Sesuai data yang ia miliki sektor tersebut menyumbang 11,8 persen terhadap produk domestik bruto (PDB).

“Kita hati-hati sekali di sektor ini, sekarang ini sangat rawan kita tahu krisis pangan di mana-mana, 345 juta orang di dunia sekarang terancam kekurangan pangan dan kelaparan karena perubahan iklim karena perang. Oleh sebab itu sektor ini memegang peran yang sangat penting ke depan,” ucapnya.

Jokowi menyebutkan sektor pertanian juga menyediakan lapangan kerja untuk 40 juta orang. Ini sudah 29 persen dari total angkatan kerja.

Sebelum mengakhiri sambutannya, Jokowi meminta peran aktif seluruh pemangku kepentingan di sektor pertanian mensukseskan sensus yang mulai dilaksanakan pada 1 Juni sampai 31 Juli ini. “Dua bulan selesai dan setelah itu kita mendapatkan sebuah data yang akurat dan berkualitas,”ucap mantan Gubernur DKI Jakarta ini.

Sementara itu Kepala BPS Pusat Margo Yuwon dalam sambutannya menyebutkan sensus pertanian yang dilaksanakan 10 tahun sekali merupakan amanat Undang-Undang Nomor 16 Tahun 1997 tentang statistik dan rekomendasi badan pangan dan pertanian dunia atau FAO.

Sensus pertanian pertama kali dilaksanakan di tanah air pada Tahun 1963 dengan demikian sensus pertanian 2023 merupakan sensus ketujuh.

Tema yang diusung dalam Sensus Pertanian 2023 adalah mencatat pertanian di Indonesia untuk kedaulatan pangan dan kesejahteraan petani.

Tema Ini mengandung makna bahwa data hasil Sensus Pertanian 2023 diharapkan dapat menjadi landasan yang valid dalam perumusan kebijakan di bidang pertanian.

Sensus tersebut memiliki tujuan utama yaitu menyediakan data terkait kondisi pertanian Indonesia secara komprehensif sampai dengan wilayah terkecil yang meliputi antara lain data pelaku usaha pertanian secara by name by address, yang dapat di gunakan sebagai acuan targeting program pemerintah di bidang pertanian, geospasial statistik pertanian dan potensi pertanian termasuk urban farming.

Kemudian struktur demografi petani termasuk petani milenial, luas lahan pertanian menurut penggunaan, jenis kepemilikan dan irigasi, penyediaan basis data UMKM di sektor pertanian dan lain sebagainya.

Sensus pertanian ini mencakup tujuh sub sektor yaitu tanaman pangan, holtikultura, perkebunan, perikanan, peternakan, kehutanan dan jasa pertanian.

Responden yang akan didata meliputi usaha pertanian perorangan atau petani berbadan hukum atau perusahaan dan usaha pertanian lainnya di seluruh wilayah Indonesia.

Keberhasilan Sensus Pertanian 2023 tentu memerlukan kolaborasi dari berbagai pihak untuk itu ia menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung persiapan sensus tersebut.

“Secara khusus kepada Kementerian Pertanian, Kementerian Kelautan dan Perikanan serta Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan atas dukungan dan kolaborasi yang sangat baik hingga saat ini,” ucap Margo Yuwon.

Dia melaporkan bahwa selain penanggung jawab sensus di provinsi yang hadir saat pencanangan itu, hadir juga 14 orang petugas sensus yang berasal dari 14 provinsi yang mewakili 190.000 petugas yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.

“Salah satunya di ruangan ini adalah petugas yang akan melakukan pendataan di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur yang merupakan lokasi ibukota negara atau IKN,” ucapnya.

Turut hadir pada kegiatan pencangan itu Ketua DPR RI Pimpinan Komisi 11 DPR dan Komite 4 DPD RI dan Menteri Kabinet Indonesia maju, Panglima TNI, Kapolri dan pimpinan lembaga lainnya.

Wartawan/Editor: Yosefina

Tags: Presiden Republik Indonesia Joko Widodo mencangkan Sensus pertanian Tahun 2023 di Istana Negara JakartaSenin (15/5/2023) pagi.
ShareTweetShareSend
Dinkes Selamat Hari Kesehatan Nasional
Yosefina Dai Dore

Yosefina Dai Dore

Related Posts

Satresnarkoba Polres Merauke Ungkap Kasus Peredaran Narkotika Jenis Ganja
Berita Utama

Satresnarkoba Polres Merauke Ungkap Kasus Peredaran Narkotika Jenis Ganja

January 24, 2026
Kejari Mimika Kembalikan Barang Bukti Kasus Pencurian yang Berkekuatan Hukum Tetap Kepada Pemiliknya
Berita Utama

Kejari Mimika Kembalikan Barang Bukti Kasus Pencurian yang Berkekuatan Hukum Tetap Kepada Pemiliknya

January 24, 2026
Razia Penumpang Kapal KM Lauser di Pelabuhan Pomako Mimika Personil Gabungan Amankan 117 Liter Sopi
Berita Utama

Razia Penumpang Kapal KM Lauser di Pelabuhan Pomako Mimika Personil Gabungan Amankan 117 Liter Sopi

January 24, 2026
Sat Resnarkoba Polres Jayapura Tangkap Pelaku Kepemilikan Ganja di Parkiran Hotel Suni Sentani
Berita Utama

Sat Resnarkoba Polres Jayapura Tangkap Pelaku Kepemilikan Ganja di Parkiran Hotel Suni Sentani

January 24, 2026
Kecelakaan Kapal KM. Bintang Laut di Perairan Arafura, Tim SAR Gabungan Lakukan Pencarian
Berita Utama

Kecelakaan Kapal KM. Bintang Laut di Perairan Arafura, Tim SAR Gabungan Lakukan Pencarian

January 24, 2026
Satgas Ops Damai Cartenz-2026 Tinjau Kesiapsiagaan Personel di Pegunungan Bintang
Berita Utama

Satgas Ops Damai Cartenz-2026 Tinjau Kesiapsiagaan Personel di Pegunungan Bintang

January 23, 2026
Next Post
BLKK Bejana Kasih Bumi Papua di Mimika Resmi Beroperasi

BLKK Bejana Kasih Bumi Papua di Mimika Resmi Beroperasi

Tahun ini Ada Delapan Anak di Mimika Alami Kekerasan Seksual

Tahun ini Ada Delapan Anak di Mimika Alami Kekerasan Seksual

Rumah Sagu di Kekwa Produksi 90 Ton Tepung Sagu, Maximus Tipagau Bagikan ke 13 Kampung di Pesisir

Rumah Sagu di Kekwa Produksi 90 Ton Tepung Sagu, Maximus Tipagau Bagikan ke 13 Kampung di Pesisir

40 Relawan PMI di Mimika Ikut Pelatihan Peningkatan Kualitas Pelayanan Donor Darah

40 Relawan PMI di Mimika Ikut Pelatihan Peningkatan Kualitas Pelayanan Donor Darah

Lemasmos Tegaskan Perusahaan yang akan Kelola Sawit di Jalan Trans Papua Timika-Nabire Harus Miliki Kesepakatan yang Jelas dengan Pemilik Hak Ulayat

Lemasmos Tegaskan Perusahaan yang akan Kelola Sawit di Jalan Trans Papua Timika-Nabire Harus Miliki Kesepakatan yang Jelas dengan Pemilik Hak Ulayat

Iklan Sumpah Pemuda Distrik Alama
  • Trending
  • Comments
  • Latest
KPU Mimika Tetapkan 35 Caleg  DPRD Mimika yang Peroleh Suara Terbanyak dari Enam Dapil pada Pemilu 2024

KPU Mimika Tetapkan 35 Caleg DPRD Mimika yang Peroleh Suara Terbanyak dari Enam Dapil pada Pemilu 2024

March 13, 2024
Roling Pejabat di Lingkup Pemkab Mimika Segera Dilakukan, Johannes Rettob Pastikan Tidak Ada Unsur Politik

Roling Pejabat di Lingkup Pemkab Mimika Segera Dilakukan, Johannes Rettob Pastikan Tidak Ada Unsur Politik

May 28, 2023
KPU Mimika Tetapkan 35 Calon Terpilih Anggota DPRD Mimika Periode 2024-2029

KPU Mimika Tetapkan 35 Calon Terpilih Anggota DPRD Mimika Periode 2024-2029

May 28, 2024
Screenshot 20250429 101401 Facebook

Bupati Mimika Jelaskan Alasan Belum Dilakukan Mutasi Jabatan

April 29, 2025
Penyerahan uang kepala dari Prajurit  Satgas Yonif R 600/Modang kepada  perwakilan keluarga Almarhum Bruno Amenim di rumah duka Kelurahan Bade, Distrik Edera,  Kabupaten Mappi. (FOTO: ISTIMEWA)

Penuhi Adat dan Permintaan Keluarga, Satgas Yonif R 600/Modang Berikan Uang Adat Di Atas Peti Disaksikan Warga

0
Sekretaris PMI Provinsi Papua, dr Raflus Doranggi  memukul tifa sebagai tanda menutup  kegiatan Muskab PMI Kabupaten Puncak  di Hotel Grand Mozza Timika, Papua. (Foto: Cartenz News/Yosefina)

Kembali Pimpin PMI Puncak Papua, Elpina Kogoya akan Bentuk PMR

0
Suasana pelayanan kesehatan di Puskesmas Timika Jaya Kabupaten Mimika. (Foto Yosefina/Cartenz News)

Pelayanan di Puskesmas Timika Jaya 24 Jam

0
Kepada Paus Fransiskus, Uskup Agung Merauke Utarakan Harapannya

Kepada Paus Fransiskus, Uskup Agung Merauke Utarakan Harapannya

0
Satresnarkoba Polres Merauke Ungkap Kasus Peredaran Narkotika Jenis Ganja

Satresnarkoba Polres Merauke Ungkap Kasus Peredaran Narkotika Jenis Ganja

January 24, 2026
Kejari Mimika Kembalikan Barang Bukti Kasus Pencurian yang Berkekuatan Hukum Tetap Kepada Pemiliknya

Kejari Mimika Kembalikan Barang Bukti Kasus Pencurian yang Berkekuatan Hukum Tetap Kepada Pemiliknya

January 24, 2026
Razia Penumpang Kapal KM Lauser di Pelabuhan Pomako Mimika Personil Gabungan Amankan 117 Liter Sopi

Razia Penumpang Kapal KM Lauser di Pelabuhan Pomako Mimika Personil Gabungan Amankan 117 Liter Sopi

January 24, 2026
Sat Resnarkoba Polres Jayapura Tangkap Pelaku Kepemilikan Ganja di Parkiran Hotel Suni Sentani

Sat Resnarkoba Polres Jayapura Tangkap Pelaku Kepemilikan Ganja di Parkiran Hotel Suni Sentani

January 24, 2026

Recent News

Satresnarkoba Polres Merauke Ungkap Kasus Peredaran Narkotika Jenis Ganja

Satresnarkoba Polres Merauke Ungkap Kasus Peredaran Narkotika Jenis Ganja

January 24, 2026
Kejari Mimika Kembalikan Barang Bukti Kasus Pencurian yang Berkekuatan Hukum Tetap Kepada Pemiliknya

Kejari Mimika Kembalikan Barang Bukti Kasus Pencurian yang Berkekuatan Hukum Tetap Kepada Pemiliknya

January 24, 2026
Razia Penumpang Kapal KM Lauser di Pelabuhan Pomako Mimika Personil Gabungan Amankan 117 Liter Sopi

Razia Penumpang Kapal KM Lauser di Pelabuhan Pomako Mimika Personil Gabungan Amankan 117 Liter Sopi

January 24, 2026
Sat Resnarkoba Polres Jayapura Tangkap Pelaku Kepemilikan Ganja di Parkiran Hotel Suni Sentani

Sat Resnarkoba Polres Jayapura Tangkap Pelaku Kepemilikan Ganja di Parkiran Hotel Suni Sentani

January 24, 2026
Hari Otsus Bagian Ortal
Cartenz News

Follow Us

Rubrik

  • Berita Utama
  • Editorial
  • Ekonomi
  • Hiburan
  • Hukum
  • Kriminal
  • Nasional
  • Olahraga
  • Pariwara
  • Pariwisata
  • Politik
  • Sosial dan Budaya
  • Sosok
  • Teknologi
IKLAN SUMPAH PEMUDA PEMKAB MIMIKA
  • Privacy Policy
  • Redaksi

© 2022 Cartenz News

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
No Result
View All Result
  • Berita Utama
  • Ekonomi
  • Hukum
  • Kriminal
  • Nasional
  • Pariwara
  • Politik
  • Sosok
  • Teknologi
  • Lainnya
    • Hiburan
    • Pariwisata
    • Olahraga
    • Sosial dan Budaya

© 2022 Cartenz News