TIMIKA, CARTENZNEWS.COM – Ikatan Keluarga Flobamora (IKF) Kabupaten Mimika Provinsi Papua Tengah menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke-IV, hari ini Sabtu (01/10/25) di Hotel Front One. Tema yang diusung adalah “Bersinergi dalam Membangun Persaudaraan Flobamora Mimika”.
Agenda Musyawarah Daerah adalah pemilihan Ketua Umum Ikatan Keluarga Flobamora (IKF). Musyawarah Daerah ini merupakan forum pengambilan keputusan tertinggi organisasi kedaerahan yang digelar lima tahun sekali.
Di awal sambutan, ketua panitia menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada pengurus harian provinsi yang hadir dalam Musyawarah Daerah di Mimika.
Matheus Mamun Sare, Ketua Bidang Hukum dan Hak Asasi Manusia (HAM) yang juga seorang pengacara senior, dalam sambutan mewakili Ketua Umum Flobamora Provinsi Papua, Kanis Dosinaen.
Matheus menegaskan, IKF adalah organisasi sosial sehingga tidak boleh bawa ke ruang politik.
Ia juga menyebutkan bahwa benang kusut yang selama ini terjadi sudah di temukan. Bukan dari organisasi atau pun sektor-sektor tetapi oknum-oknum yang ada didalam.
“Dengan Musda IKF Kabupaten Mimika hari ini kami dari Pengurus Propinsi berharap supaya pengurus yang terpilih bisa merangkul dari semua sektor, ” tandasnya. (Dedy Lg)




























